Sabtu, 09 Juni 2012

Era Ultrabook Telah Datang


Sebelum berburu ‘‘ultrabook’’ sebaiknya anda mengetahuinya. ‘Ultrabook’ seolah ingin mewujudkan impian terhadap bentuk baru dari laptop atau notebook. Berbeda dengan era netbook, ‘ultrabook’ ini tidak sekedar membangun silaturahmi melalui jejaring sosial. Namun optimalisasi dari peran alat penghibur sekaligus bisa dipergunakan untuk bekerja.

Baru-baru ini Intel sebagai perusahaan raksasa elektronik memperkenalkan prosesor terbarunya. Prosesor ini dinamakan Sandy Bridge yang hanya memerlukan daya 17 watt yang berarti masuk dalam kategori ULV (Ultra Low Voltage).

Apa maksud dari Intel tak lain dan tak bukan prosesor ini akan disuntikkan kedalam ‘ultrabook’. ‘Ultrabook’ merupakan era lanjutan dari maraknya notebook untuk kepentinan mobil dan efisiensi energi. Era ini tentunya akan meramaikan ajang transaksi dan penggunaan perangkat kerja yang mobile. Perangkat kerja yang stylist, responsif, berdaya guna.

Idenya adalah menggabungkan antara kemampuan produktivitas dari notebook yang memiliki ‘power’ dipadu dengan kelembutan serta kenyamanan ‘user’. Beberapa syarat yang pantas dimasukkan kedalam kelas ‘ultrabook’ diantaranya adalah; ringan, tipis, cukup kuat, ‘instan on’, daya tahan baterai kuat dan cepat. Sedangkan lebar layar tidak ada patokan hingga perangkat tersebut layak disebut ‘ultrabook’. Jika diantara syarat tersebut ada yang kurang, sedikit dimaklumi saja.

Setiap ‘ultrabook’ akan mempunyai ‘hybrid storage’. Hybrid storage ini merupakan gabungan perangkat SSD dengan hard disk atau SSD dengan SSD. SSD pertama hanya akan digunakan sebagai ready boot sehingga sebuah ‘ultrabook’ dapat masuk ke Windows akan lebih cepat. Saat sistem dalam keadaan sleep atau deep sleep pun akan bangun lebih cepat. Hanya perlu menunggu beberapa detik bahkan lebih cepat dibanding kita menggeser kursi.

Beberapa merk dan seri yang muncul diantara adalah; Mc Book Air, Acer S3, Asus Zenbook UX31, Samsung Series 5 Ultra, HP Folio 13, Lenovo IdeaPad U300S, Dell XPS 13, dan lain-lain. Mana yang paling bagus? Tentunya tergantung kesenangan ‘user’. Kata orang bijak, harga merupakan pemilih terbaik. Mulailah mencari informasi tambahan. Yang jelas era ‘ultrabook’ telah datang. Dan bersiaplah jika akhir tahun 2012 merupakan kebangkitan era baru [JO]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar